PELATIHAN DAN PENYULUHAN PERLINDUNGAN ANAK
11 November 2019 12:25:31 WITA
Pada tanggal 7 s/d 8 Nopember 2019 dilaksanakan pelatihan dan penyuluhan perlindungan anak di Balai Banjar Pererenan Bunut. Ada 4 orang tutor yang hadir memberikan materi dalam kegiatan ini diantaranya Bapak I Made Wibawa dari Yayasan Citra Usadha Indonesia dan P2TP2A, Bapak Alfonso Kolimasang dari Satuan Bakti Pekerja Sosial (Sakti Peksos) Perlindungan Anak, selanjutnya ada Bapak I Ketut Adi Setiawan dari LBH APIK Bali, dan Bapak I Gede Sarga dari Babinsa Gitgit.
Peserta pelatihan ini adalah anak usia 13 tahun ke atas yang berjumlah 50 orang yang diambil dari 4 Banjar Dinas se-wilayah Desa Gitgit.
Adapun materi yang disampaikan dalam pelatihan ini adalah :
- Stop Kekerasan Pada Anak
- Bahaya Penyalahgunaan Narkoba
- Perlindungan Anak Terpadu Berbasis Masyarakat (PATBM)
- Upaya Perlindungan Anak
Sumber dana dari kegiatan ini adalah Dana Desa (DD)
Komentar atas PELATIHAN DAN PENYULUHAN PERLINDUNGAN ANAK
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- PERATURAN PEMERINTAH REPUBLIK INDONESIA NOMOR 37 TAHUN 2023 TENTANG PENGELOI,AAN TRANSFER KE DAE
- Permudah Layanan Adminduk, Aplikasi Aku Online
- Wawancara Mahasiswa Undiksha tentang Sejarah Desa Gitgit
- PEMERINTAH DESA GITGIT MENYERAHAN AKTA KEMATIAN
- Pemberian Sembako Kepada 50 Warga Desa Gitgit
- Pelaksanaan Seleksi Guru TK Kumara Stana Gitgit
- Musyawarah Desa Verifikasi dan Validasi Data DTKS